Monday, April 9, 2018

Rekayasa peneliti dan penelitian melalui keluarga

Daftar Isi Penelitian ...

Keluarga adalah struktur terkecil dalam masyarakat dan bangsa yang dapat dilibatkan untuk meningkatkan jumlah peneliti dan penelitian.  Tetapi keterlibatan tersebut perlu mendapat perhatian dan peningkatan melalui sosialisasi yang menjelaskan jabatan peneliti itu penting untuk meningkatkan daya saing dan keunggulan kompetitif.  Banyak upaya yang telah dilakukan untuk menggambarkan bagaimana proyeksi penelitian dalam keluarga dijalankan.



Peneliti berasal dari keluarga.  Keluargalah yang menginisiasi seorang peneliti itu dibentuk. Kombinasi pembentukan (nurture dan nature) ini penting untuk diketahui oleh masyarakat.  Kelebihan Indonesia dibandingkan negara lain justru pada struktur sosial kemasyarakatan yang tinggi dan peran sertanya terus ditingkatkan.

Penguatan keluarga untuk meningkatkan angka peneliti muda dilakukan dalam dua arah. Dari dalam keluarga dan dari luar.  Dari dalam keluarga dilakukan oleh orang tua.  Ayah dan ibu harus memproyeksikan anak-anaknya menjadi seorang peneliti.  Menggambarkan bahwa peran seorang peneliti adalah penting bagi tumbuhnya suatu keluarga, masyarakat, institusi dan bangsa.  Peran lain adalah dari luar keluarga dengan memperbanyak event peneliti dan penelitian kaum muda.  Anak muda dapat lebih berperan dalam mengambil bagian ini dalam mendukung kemajuan melalui penelitian.

Institusi harus meningkatkan kolaborasi dengan masyarakat untuk mengadakan penelitian bersama pada bidang yang beragam dan dibutuhkan masyarakat. Penelitian ini secara tidak langsung akan meningkatkan daya saing dan keunggulan kompetitif suatu masyarakat.


Daftar Link :
  1. Peneliti muda asal Pati
  2. Forum Peneliti Muda Indonesia
  3. Jadilah Peneliti Muda Indonesia
  4. Menjaga Peneliti Muda Indonesia
  5. LIPI dan Pemilihan Peneliti Muda
  6. Ini dia peneliti muda Indonesia
  7. Dilema Peneliti Muda Indonesia
  8. Dicari Peneliti Muda Indonesia
  9. Penelitian Bioteknologi LIPI
  10. Daftar Lainnya


Daftar Jurnal :
  1. Produktivitas Publikasi Peneliti Vivit Wardah
  2. Penggunaan Teori Dalam Perpustakaan Putu Laxman
  3. Studi Pengaruh Gender Siti Mutmainah
  4. Peran Keluarga Agus, Saiful, Hasbi pdf
  5. Daftar Lainnya

Daftar Buku :
  1. Jurnal Seni dan Komunikasi Google Book
  2. Bunga Rampai Peneliti Muda 2017
  3. Forum Peneliti Muda 2017 Google Book
  4. Mendidik Anak Adnan Hasan Google Book 
  5. Daftar Lainnya

No comments:

Post a Comment